Ad Code

Responsive Advertisement

Kapolri Lantik 5 Alumni AKABRI 91 Menjadi Brigjenpol

Kapolri Jenderal Tito Karnavian berharap kepercayaan publik terhadap Polri dapat ditingkatkan dengan adanya penambahan perwira tinggi (pati), Sebanyak 52 anggota polisi naik pangkat pada Kamis (22/3/2017) di Gedung Wisma Bhayangkari, Mabes Polri, Jalan Trunojoyo, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan.

Ada sembilan Perwira Tinggi (Pati) Polri naik dari Brigjen menjadi Irjen. Juga ada 43 yang naik pangkat dari Kombes menjadi Brigjen. 5 diantaranya adalah alumni AKABRI 91 yaitu Brigjen pol RC. Gumay sik, Msi di BIN,Brigjen pol drs. M. Fadil imran sebagai direktur cyber crime bareskrim, Brigjen pol M. Nurochman Sik sebagai Kepala BNP Banten, Brigjen. Pol Faizal Thayeb di BIN dan Brigjen Pol Martinus Hukom Sik di BNPT.

Kapolri Jendral Tito Karnavian berharap dengan adanya penambahan struktur dan kesempatan tambahan pati ini akan betul-betul dapat meningkatkan kinerja Polri baik di dalam maupun di luar struktur. Kapolri juga berharap Struktur Organisasi dan Tata Kelola (SOTK) yang baru ini akan dapat mempercepat pencapaian visi Polri terutama merebut kepercayaan publik pada Polri yang sampai saat ini dari survei Indo Barometer kepercayaan kepada Polri hanya naik 39 persen, sementara Kejaksaan naik 50 persen.

The post Kapolri Lantik 5 Alumni AKABRI 91 Menjadi Brigjenpol appeared first on Halo Dunia.



from Halo Dunia http://ift.tt/2nE9vIw
via IFTTT

Post a Comment

0 Comments

Close Menu