Ad Code

Responsive Advertisement

Berikan Himbauan Buat Pelajar Yang Melanggar Polresta Sidoarjo Lansung Turun Ke Jalan

TRIBRATA NEWS POLSEK TAMAN POLRES SIDOARJO- Polsek Taman Polres Sidoarjo pada hari Selasa tanggal 24 Januari 2017 pukul 12.00 Wib melaksanakan penertiban dan penindakan terhadap pelanggar lalu lintas khusunya para pelajar. Kegiatan operasi ini kontinu dilaksanakan secara komitmen dan konsisten oleh jajaran Polresta Sidoarjo demi keselamatan anak didik dan mewujudkan tertib berlalu lintas bagi pelajar.

Razia Polsek Taman ini berlangsung pada saat jam pulang sekolah dan berlangsung di satu titik di Desa Bringinbendo yang ramai dilalui pelajar. Kapolsek Taman Polresta Sidoarjo, Kompol Sudjut, SH, mengatakan untuk merubah kebiasaan siswa membawa motor ke sekolah, pihaknya akan sedikit memberi tindakan tegas. Dengan memberikan tilang maksimal, diharapkan bisa membuat siswa takut membawa kendaraan dan beralih ke angkutan umum atau bus sekolah sehingga meminimalisir tingkat laka lantas yang melibatkan pelajar. Mengingat cara berkendara pelajar yang masih belum terkontrol dengan baik dan benar yang dapat membahayakan pengguna jalan yang lain.

Dari kegiatan ini petugas memberikan tilang terhadap 15 pelajar yang tidak memakai helm dan tidak memiliki SIM. Petugas langsung meminta pelajar yang kena tilang untuk menghubungi orang tua masing-masing dan diminta untuk menghadapi petugas. “Kami sampaikan pada orang tua untuk lebih memperhatikan anaknya, tidak membiarkan mereka ke sekolah menggunakan motor jika belum waktunya”, jelas Kompol Sudjut (24/1). Tak lupa pihaknya juga mendatangi sekolah untuk mensosialisasikan UU No. 22 tahun 2009 tentang Lalu Lintas Angkutan Jalan agar pelajar dapat lebih memahami tata cara dan etika berlalu lintas guna terciptanya kamseltibcar lantas di wilayah Sidoarjo khususnya Kecamatan Taman.

The post Berikan Himbauan Buat Pelajar Yang Melanggar Polresta Sidoarjo Lansung Turun Ke Jalan appeared first on Halo Dunia.



from Halo Dunia http://ift.tt/2jWNsvf
via IFTTT

Post a Comment

0 Comments

Close Menu