Polrestabes Surabaya 4/4/2017 : Bhabinkamtibmas Kelurahan Sawunggaling Polsek Wonokromo Aiptu Arifin melaksanakan sambang bersama Ketua Paguyuban Ojek Terminal Joyoboyo Bapak Hasyim dan para tukang ojek yang mangkal di Terminal Joyoboyo.
Tujuan kegiatan tersebut adalah sebagai upaya untuk menjalin hubungan silaturahmi dan meningkatkan kemitraan dengan Ketua Paguyuban Ojek Terminal Joyoboyo dan para tukang ojek selaku mitra kamtibmas di Wilayah hukum Polsek Wonokromo.
Sebagai mitra kamtibmas, pada kesempatan tersebut Bhabinkamtibmas menyampaikan beberapa himbauan kamtibmas kepada Ketua Paguyuban Ojek dan para tukang ojek yang sedang mangkal nunggu penumpang, untuk saling menjalin komunikasi dalam hal situasi kamtibmas, baik ditempat mereka mangkal maupun ditempat tinggal mereka masing-masing,”ucap Aiptu Arifin.
Selanjutnya Bhabinkamtibmas Kelurahan Sawunggaling Polsek Wonokromo (Aiptu Arifin) meminta kepada masyarakat, terutama tukang ojek, agar selalu waspada dan berhati hati, serta menjadi pelopor keselamatan dalam berlalu lintas dan tidak terpengaruh dengan pemberitaan di media sosial / berita bohong (Hoax) yang akan menimbulkan gesekan fisik antar sesama tukang ojek maupun dengan Gojek Online,”tegasnya.***Ars
0 Comments