Kapolresta Sidoarjo turun gunung dan tak pernah lelah sosialisasi “save our student”, ke sekolah – sekolah. Kemarin pagi (3/4/17) Kapolresta Sidoarjo Kombes Pol Muh Anwar Nasir, sosialisasi “save our student” di Madrasah Aliyah Negeri Sidoarjo (MAN), turut hadir juga Kasat Binmas Polres Sidoarjo Kompol Agus Suwandi, Kapolsek Buduran Polres Sidoarjo Kompol Saibani, Kasubag Humas Polres Sidoarjo AKP Samsul hadi, dan Kanit Laka Lantas Polres Sidoarjo AKP Toni Irawan.
Program “save our student” itu bukan program melarang atau mengekang siswa untuk mengendarai kendaraan bermotor, program ini adalah bentuk kasih sayang anggota Polres Sidoarjo kepada para siswa, karena angka kecelakaan siswa naik, di tahun 2016 dalam setahun angka kecelakaan siswa meninggal dunia 6 orang siswa, dan dalam tahun 2017 ini, yang baru berjalan 3 bulan sudah ada korban 6 siswa yang meninggal dunia.
“Kita jangan sampai menambahi korban kecelakaan, apalagi korban meninggal dunia, angka siswa dalam 3 bulan terakhir sudah 6 orang siswa meninggal sama dengan tahun 2016”,ujar Kapolresta Sidoarjo Kombes Pol Muh Anwar Nasir.
Petugas kepolisian akan menindak tegas siswa yang melanggar peraturan dan akan di lakukan penilangan maupun penyitaan kendaraan bermotor, tidak perduli anak anggota Kepolisian akan di tindak tegas dan bila ada anak anggota Kepolisian yang anaknya ketahuan pakai kendaraan bermotor tidak punya SIM, orang tua akan di beri sangsi disiplin.
“Kita dalam menindak siswa tidak pandang bulu, meskipun anak polisi akan di tindak juga, dan polisi itu akan kita kasih sangsi di siplin”, papar Kapolresta Sidoarjo Kombes Pol Muh Anwar Nasir.
The post Kapolresta Sidoarjo Jadi Irup di Madrasah Aliyah Negeri Sidoarjo appeared first on Halo Dunia.
0 Comments