Ad Code

Responsive Advertisement

Menjadi Narasumber di Universitas Muhammadiyah Surabaya, Begini Pesan Kapolrestabes Mohammad Iqbal

WhatsApp Image 2017-09-16 at 15.01.02Polrestabes Surabaya 16/9/2017 : Bertempat di Gedung G Lantai 6 Universitas Muhammadiyah Surabaya, Kapolrestabes Surabaya, Kombes Pol. Mohammad Iqbal hadir sebagai Narasumber dalam Orientasi Dinamika Fakultas Mahasiswa Baru (ODFMB), untuk menangkal ideologi radikalisme yang terus menjalar ke berbagai element masyarakat, khususnya di kalangan mahasiswa, Sabtu, 16 September 2017 pukul 10.00 WIB.

ODFMB itu di gelar di Gedung G lantai 6 Universitas Muhammadiyah, Surabaya. Bertemakan ‘Peran Mahasiswa Dalam Menjaga Keutuhan NKRI Melalui Paham Anti Radikalisme,’ mantan Kabid Humas Polda Metro Jaya itu memberikan wawasan kepada mahasiswa yang berjumlah sekitar 580 orang dan seluruh tamu undangan yang hadir.

WhatsApp Image 2017-09-16 at 15.01.09“Bahaya radikalisme yang saat ini sudah mulai menjalar ke berbagai element masyarakat, terutama di kalangan mahasiswa, sangat penting untuk kita mewaspadai. Dengan kembali menggalakkan Kebhinekaan, kami yakin akan dapat menjadi penangkal bagi-bagi paham-paham yang dapat merusak keutuhan bangsa,” ujar Iqbal, usai mengisi acara ODFMB, Sabtu (16/09).

Kombes Pol. Mohammad Iqbal saat tanya jawab dengan mahasiswa Universitas Muhammadiyah.
Selain itu, Iqbal juga menuturkan, mahasiswa yang notabenenya adalah generasi penerus bangsa, merupakan harapan dan tumpuan negara, untuk menuju bangsa yang lebih baik lagi. Oleh karena itu, dia berpesan, agar para generasi bangsa senantiasa mewaspadai setiap doktrin yang dapat merusak keutuhan negeri.

“peran mahasiswa dalam menjaga keutuhan Negara Kesatuan Republik Indonesia melalui paham anti radikalisme sangat diperlukan dan harus sudah melekat pada diri masing-masing,” tandasnya.

Iqbal juga menyampaikan, bahwa mahasiswa juga harus memiliki jiwa yang entrepreneur, edukatif dan inovatif untuk membentuk generasi yang profesional dan berguna bagi negara Indonesia. Adanya tanya jawab kepada Kapolrestabes Surabaya dari para mahasiswa juga membuat suasana seminar menjadi lebih akrab dan mencair.

WhatsApp Image 2017-09-16 at 15.01.04Tampak hadir pula dalam acara ODFMB itu, Dr. Mundakir S.Kep, NS.M. Kep, Warek I Universitas Muhammadiyah Surabaya; Suyatno Hadi S.S. Kep. NS.M.Ked. Trop, Wakil Dekan I Universitas Muhammadiyah Surabaya, dan Dr. Pipit Festy W. SKM,M., Wakil Dekan II Univ Muhammadiyah Surabaya.***Ars



from SurabayaRaya http://ift.tt/2jA1Cno
via IFTTT

Post a Comment

0 Comments

Close Menu